Jumat, 06 Januari 2012

Banjir atau Genangan


Gambar ini menggambarkan pengelakan fauzi bowo terhadap kondisi jakarta ketika hujan. Ketika beliau berjanji untuk mengatasi masalah banjir di jakarta, dan ternyata jakarta masih terendam banjir maka tetap terlihat janjinya ditepati kondisi tersebut dikatakan hanya sebagai genangan air saja.

Walaupun begitu, rakyat tidak bisa dibohongi. Dengan tinggi "genangan" mulai setinggi betis sampai bisa merendam apakah masih layak disebut sebagai genangan. Masalah banjir di jakarta memang bukan masalah yang mudah untuk dipecahkan. Mulai dari kawasan hijau yang sedikit, terlalu banyaknya gedung tinggi serta minimnya saluran pembuangan air untuk kota sebesar jakarta.

Oleh karena itu, selayaknya para pemimpin dan pemangku jabatan jangan terlalu memberikan janji muluk kepada rakyat pada saat pemilihan. Sebab, jika kenyataannya lain dengan yang dijanjikan justru akan menjadi boomerang bagi dirinya sendiri.

1 komentar:

  1. Sebenarnya bukan janji yang muluk, karena janji yang muluk itu yang tidak bisa direalisasikan. Contohnya, pelayanan kesehatan gratis.

    Untuk masalah banjir, bisa ada dua solusi. Pertama, yang paling gampang pakai prinsip tangan beton. Yang kedua, panggil ahli yang benar-benar ahli, misalnya ahli perkotaan dari luar negeri - karena semua juga tahu ilmu Indonesia cuma sampai mana - Nah, apa kata ahli dilaksanakan dengan segala cara (ujung2nya tangan beton lagi).

    BalasHapus